Dengan layar yang luas berukuran 10.1 inci, ia mampu menghadirkan gambar sekualitas HD, layarnya ini tidak perlu diragukan lagi kekuatannya karena telah dilapisi dengan teknologi Gorilla Glass 2 dari Corning. Didalam tablet yang berbobot 1.5 pon dan memiliki tebal 9.2 mm ini sudah terdapat banyak fitur buat kamu yang berada pada kelas enterprise.
Tentu tak hanya itu, ElitePad 900 juga membawa kamera berkekuatan 8 megapiksel, dengan kamera ini kamu akan bisa mendapatkan hasil rekaman gambar dengan resolusi 1080p. Tak hanya itu, prosesor yang dibawanya merupakan prosesor Intel terbaru yaitu chip Intel Atom Clover Trail dengan RAM sebesar 2GB dan sistem operasi Windows 8.
HP ElitePad 900 juga didukung dengan konektivitas 3G dan 4G untuk akses internet berkecepatan tinggi, ini terlihat dari slot SIM card yang ada pada tablet ini. Dengan tablet HP ElitePad 900 diharapkan para karyawan bisa bekerja lebih produktif. Harga yang mahal tentu menjadi salah satu hal yang membuat kita enggan memilikinya. Namun memang seperti itulah HP ElitePad 900, desain yang mewah dengan cover belakang yang terbuat dari bahan alumunium sudah mencitrakan hal itu. Namun kami rasa itu setara dengan fitur yang ditawarkan. Bagaimana menurutmu?
Disektor memori kamu bisa memilih sesuai dengan kebutuhan kamu, apakah kamu membutuhkan ruang yang besar untuk menampung file pribadi maupun kantor, maka kamu bisa memilih ElitePad 900 dengan memori penyimpanan sebesar 64GB, namun jika kamu merasa dengan ukuran 64GB itu terlalu besar, kamu bisa memilih ElitePad 900 dengan kapasitas penyimpanan sebesar 32GB.
Mengenai pemasarannya, kita sudah tahu pasti kalau tablet ini akan meluncur secara resmi Januari 2012 dengan Amerika Serikat sebagai pasar perdananya. Namun kita tidak tahu pasti apakah tablet ini juga akan mencoba peruntungannya di luar negeri paman sam atau tidak. Termasuk harga, kami masih belum mengetahui harga HP ElitePad 900 sampai saat ini.
0 comments:
Post a Comment
Mari Berkomentar
Ayo berpartisipasi mengeluarkan pendapat pribadi tentang gadget keren ini. Komentar yang baik adalah komentar yang sesuai dengan topik artikel diatas. Tolong berkomentar sesuai dengan budaya ketimuran yang kita miliki. Jangan menebar benci, ejekan, cacian atau makian terhadap sesama umat manusia baik itu tentang agama, ras, suku atau golongan tertentu
Kolom komentar dibawah kami sediakan untuk pembaca yang ingin berdiskusi, bertanya, berbagi ide dan pengetahuan dengan tim BukuGadget.com atau pembaca lainnya.
Panduan Berkomentar:
Masukkan komentar, lalu pilih profil komentar kamu pada opsi "Beri Komentar Sebagai". Jika tidak memiliki salah satu dari profil diatas, pilih "Name/URL" dan isi Nama, form URL kosongkan saja. Lalu tekan "Publikasikan". Untuk membalas komentar seseorang, klik "Balas"
PENTING :
1. Untuk mengetahui jawaban dari tim BukuGadget atas pertanyaan kamu, bookmark (CTRL+D) halaman situs ini untuk mempermudah kamu mengakses kembali laman situs ini. Pertanyaan kamu akan dijawab maksimal 1x24 jam.
2. Masukkan "Nick Name" atau "Nama" kamu agar tidak terjadi kesalah pahaman dengan komentar dari pembaca lain saat kami membalas komentar kamu.